Tips Menjaga Kesehatan Bayi Dan Balita Secara Teratur

Bagi orang tua, menjaga kesehatan bayi dan balita merupakan suatu keharusan. Karena kesehatan bayi akan sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak nantinya. merawat bayi dan balita bisa dibilang gampang gampang susah. dibutuhkan ketelatenan dan kesabaran tersendiri.

Melihat anak tumbuh dengan sehat tidak gampang terkena sakit merupakan suatu hal yang membahagiakan bagi orang tua. Mungkin bagi orang tua yang baru memiliki bayi, akan dibingungkan ketika anak tiba tiba demam, mereka akan cepat cepat membawa anak ke dokter.

Kesehatan Bayi Dan Balita
                                                              Kesehatan Bayi Dan Balita

Sebelum menjadi orang tua hendaknya mempunyai pengetahuan tentang bagaimana cara merawat kesehatan bayi dan balita agar saat anak sakit kita menjadi tidak mudah panik. Kesehatan bayi dan balita merupakan keharusan orang tua

Bayi dan balita mudah biasanya akan mudah terkena demam, batuk pilek dan diare. Hal ini bisa terjadi apabila orang tua kurang menjaga kebersihan lingkungan serta makanan. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa digunakan untuk menjaga kesehatan bayi dan balita:

  • Pemberian ASI eksklusif untuk bayi

ASI adalah makanan terbaik untuk bayi dibawah umur 6 bulan. Karena kandungan dalam asi sangat bermanfaat untuk kekebalan tubuh bayi dan pertumbuhannya. Kandungan asi tidak bisa digantikan bahkan dengan susu formula sekalipun.

  • Menjemur bayi pada pagi hari

Menjemur bayi pagi hari memang lazim dilakukan oleh ibu yang baru melahirkan, selain untuk menghangatkan tubuh dan mencegah penyakit kuning pada bayi. Menjemur juga berguna agar bayi mendapat vitamin dari sinar matahari pagi yang baik untuk pertumbuhan tulang.

  • Pemberian vitamin dan makanan yang bergizi

Makanan yang bergizi merupakan kunci dari kesehatan anak.pemberian makan pada anak tergantung dengan tingkatan umurnya, bayi umur di atas 6 bulan dan masih dibawah 1 tahun cukup dengan mp-asi. Sedangkan anak yang sudah di atas 1 tahun sudah bisa diberikan menu layaknya orang dewasa.Makanan yang dikonsumsi harus mengandung 4 sehat 5 sempurna.apabila diperlukan juga bisa diberikan vitamin, misalnya anak susah makan maka berilah vitamin penambah nafsu makan. agar anak tumbuh dengan sehat dan kuat.

  • Tips untuk kesehatan bayi dan balita.

Mungkin itulah beberapa tips yang bisa orang tua terapkan dalam mengasuh anak. Pendidikan orang tua sebelum mengasuh anak sangatlah penting. Agar kita sebagai orang tua tahu cara untuk merawat anak dengan baik dan menjaga kesehatan anak. Kesehatan bayi dan balita selalu menjadi prioritas bagi setiap orang tua.

Pendidikan untuk orang tua akan sangat berguna dalam menjaga kesehatan bayi dan balita.